Pada tanggal 2 Mei 2016 Pimpinan Baznas Lombok Tengah mengadakan studi banding ke Baznas Kota Mataram bertujuan untuk menggali berbagai informasi mengenai kiat-kiat untuk memulai pengelolaan BAZ yang baru terbentuk di Lombok Tengah. Dalam arahannya pimpinan Baznas kota Mataram memaparkan berbagai program yang pernah dilakukan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan kaum faqir miskin di Kota Mataram. Dia menegaskan bahwa kunci utama keberhasilan dari Baznas adalah dukungan pemerinatah daerah setempat yaitu Walikota atau Bupati, Sehingga kegiatan pengumpulan zakat dan infaq yang bersumber dari SKPD se-kota Mataram sudah berjalan dengan lancar. Dari segi pendayagunaan ZIS, Baznas Kota Mataram telah berhasil melaksanakan program-program pemberdayaan diantaranya : santunan untuk fakir miskin, bantuan bimbel bagi siswa tidak mampu, santunan kepada guru ngaji dan marbot masjid dll, bantuan modal usaha tanpa bunga (dana bergulir) dan yang sangat menarik tengah dilakukan adalah program satu rumah satu sarjana.
Semoga...baznas lombok tengah semakin maju...
BalasHapus